Pergerakan dinar

Tabungan M-Dinar

Sabtu, 04 Februari 2012

Saya mau beli dinar emas,,,tapi takut harganya turun,,,,Gimana Yaaaa?????



saya ingin membeli dinar emas tetapi takut rugi karena harga emas pada saat menjualnya lagi harga emas menjadi turun.

Ini adalah pertanyaan yang paling sering diajukan oleh setiap orang yang memulai investasi dinar emas.....

Lihat harga dinar emas  di atas,,,selalu mengalami kenaikan setiap tahunnya....
Kita harus mengetahui beberapa sifat umum dari harga dinar emas seperti:

1. Harga dinar emas cenderung bersifat relatif sama apabila dibandingkan dengan harga komoditas. Misalnya apabila 20 tahun yang lalu, sekeping dinar emas dapat dipakai membeli 1 ekor kambing, maka pada saat ini dengan jumlah keping dinar emas yang sama dapat dipakai membeli 1 ekor kambing juga

2. Harga dinar  emas bersifat naik turun terhadap nilai mata uang (secara global, emas dinilai dengan mata uang dollar). Tetapi dapat dilihat, untuk jangka panjang, nilai mata uang menurun apabila di bandingkan dengan nilai emas.

3. Harga dinar emas akan naik bila dibandingkan dengan nilai mata uang pada saat masyarakat mengalami resesi dan akan cenderung stabil dan menurun apabila kesejahteraan masyarakat meningkat

4. Harga dinar emas bersifat tahan terhadap inflasi

Jadi..kapan saat terbaik membeli emas??

Waktu terbaik membeli emas adalah ...
S E K A R A N G
dan didasarkan atas tujuan investasi yang jelas.

Tujuan investasi yang saya maksud adalah seperti sebagai berikut:


1. Membeli dinar emas sebagai uang kesehatan pensiun 30 tahun yang akan datang.
2. Membeli dinar emas untuk pendidikan anak seperti uang muka perguruan tinggi favorit 15 tahun yang akan datang
3. Rencana naik haji 5 tahun yang akan datang, dll

Investasi dinar emas merupakan investasi jangka panjang untuk menabung sehingga tujuan investasi yang sesuai adalah tujuan investasi jangka panjang seperti yang saya sebut di atas.

Kenapa membeli sekarang karena kita tidak bisa memprediksi pergerakan harga dinar  emas untuk masa-masa yang akan datang. Tetapi apabila dibandingkan dengan membelanjakan uang anda untuk benda-benda konsumtif, akan lebih baik apabila anda membelanjakan uang anda untuk benda produktif seperti emas.
Wallahu Alam Bisshawab...

0 komentar:

Posting Komentar